FORUM LASKAR ISLAM
welcome
Saat ini anda mengakses forum Laskar Islam sebagai tamu dimana anda tidak mempunyai akses penuh turut berdiskusi yang hanya diperuntukkan bagi member LI. Silahkan REGISTER dan langsung LOG IN untuk dapat mengakses forum ini sepenuhnya sebagai member.

kisah Emilio Audero Mulyadi, kiper juventus asal Indonesia Follow_me
@laskarislamcom

Terima Kasih
Salam Admin LI


Join the forum, it's quick and easy

FORUM LASKAR ISLAM
welcome
Saat ini anda mengakses forum Laskar Islam sebagai tamu dimana anda tidak mempunyai akses penuh turut berdiskusi yang hanya diperuntukkan bagi member LI. Silahkan REGISTER dan langsung LOG IN untuk dapat mengakses forum ini sepenuhnya sebagai member.

kisah Emilio Audero Mulyadi, kiper juventus asal Indonesia Follow_me
@laskarislamcom

Terima Kasih
Salam Admin LI
FORUM LASKAR ISLAM
Would you like to react to this message? Create an account in a few clicks or log in to continue.

kisah Emilio Audero Mulyadi, kiper juventus asal Indonesia

Topik sebelumnya Topik selanjutnya Go down

kisah Emilio Audero Mulyadi, kiper juventus asal Indonesia Empty kisah Emilio Audero Mulyadi, kiper juventus asal Indonesia

Post by curva sud milano Sat Aug 09, 2014 8:26 pm

Kisah Emilio Audero Mulyadi, Kiper Juventus Asal Indonesia

TWITTER
Emilio Audero Mulyadi, kiper Juventus asal Indonesia. Foto diambil dari Twitter EmilAudero saat Juventus melawan Galatasaray pada UEFA Youth League, oktober 2013.
Sabtu, 9 Agustus 2014 | 18:48 WIB


KOMPAS.com - Euforia kedatangan Juventus ke Indonesia telah mencapai puncaknya Rabu malam (6/8/2014) lalu. Skill para pemain Juventus jelas terlihat jauh berada di atas para pemain yang tergabung di dalam ISL All Star. Predikat mereka sebagai pesepakbola profesional enggak perlu diragukan lagi. ISL All Star dibantai Juventus dengan skor mencolok, 1 - 8.

Nah, kalau bicara soal pemain Juventus, ada satu fakta menarik tentang salah satu sosok pemain klub berlambang zebra itu. Sudah ada yang pernah mendengar pemain Juventus bernama Emilio?

Kalau belum, Emilio adalah kiper cadangan Juventus yang turut dibawa dalam Tur Asia Pasifik 2014, termasuk ke Jakarta.

Lantas, apa spesialnya kiper cadangan Juventus itu? Selain usianya yang masih sangat muda, 17 tahun, kiper Juventus Primavera itu ternyata memiliki setengah darah Indonesia. Tidak hanya itu aja, dia juga lahir dan menghabiskan masa kecilnya di Indonesia.

Pria bernama lengkap Emilio Audero Mulyadi itu lahir di Mataram, Nusa Tenggara Barat, pada tanggal 18 Januari 1997. Orangtua Emil adalah Oom Edy Mulyadi, orang Indonesia yang berasal dari Nusa Tenggara Barat, sedangkan ibunya berasal dari Italia.

Perjalanan karir sang kiper yang akrab disapa Emil itu bermula ketika keluarganya pindah ke kampung halaman sang Ibu, di Italia, pada tahun 2007 lalu. Saat itu, Emil yang masih berusia 10 tahun telah menunjukkan bakat besarnya sebagai calon pemain sepak bola.

Setelah melanglang buana ke beberapa klub dan akademi sepakbola di Italia, akhirnya Emil mendapat kesempatan untuk ikut seleksi pemain Juventus Allievi (Sejenis U-17 Juventus). Singkat cerita, Emil terpilih, dan bakatnya sukses menarik perhatian para staf pelatih Juventus.

Kecemerlangan Emil bermain di tim muda Juventus akhirnya sampai juga di telinga Pelatih Kepala Juventus saat itu, Antonio Conte. Keputusan Conte bukan tanpa alasan kuat, Emil tercatat pernah mendapatkan penghargaan sebagai The Young Italy Talents of The Future 2012.

Nah, kejelian Conte sebagai pelatihlah yang akhirnya membuat Emil sempat merasakan berlatih bersama tim utama Juventus di tahun 2013 lalu, ketika itu Juventus akan menghadapi Sampdoria dalam lanjutan Serie-A.

Walaupun belum pernah diturunkan di tim inti Juventus, tapi banyak staf pelatih Juventus yang yakin karir Emil di Juventus masih cukup panjang, dan bukan nggak mungkin nantinya karirnya di Timnas Italia juga turut berkembang.

Soalnya, saat ini Emil sudah tercatat pernah tergabung dalam Timnas Italia U-15, U-16, U-17, dan kini di U-18. Hmm..., mungkin enggak ya Emil nantinya bisa membela Timnas Indonesia?
avatar
curva sud milano
SERSAN DUA
SERSAN DUA

Male
Posts : 97
Kepercayaan : Islam
Location : bojonegoro
Join date : 14.04.14
Reputation : 0

Kembali Ke Atas Go down

Topik sebelumnya Topik selanjutnya Kembali Ke Atas

- Similar topics

Permissions in this forum:
Anda tidak dapat menjawab topik