Ulama Radikal Ini Disebut Pencuci Otak 'Janda Putih'
Halaman 1 dari 1 • Share
Ulama Radikal Ini Disebut Pencuci Otak 'Janda Putih'
http://dunia.news.viva.co.id/news/read/447864-ulama-radikal-ini-disebut-pencuci-otak--janda-putih-
Ulama Radikal Ini Disebut Pencuci Otak 'Janda Putih'
Si 'janda putih' diduga menjadi gembong aksi teror di mal Westgate.
Abdullah el-Faisal
Ulama asal Jamaika, Abdullah el-Faisal, disebut-sebut sebagai orang yang mencuci otak Samantha Lewthwaite hingga menjadi seorang teroris. Samantha, wanita yang dijuluki 'janda putih' itu menjadi orang yang paling dicari seantero jagat raya. Pasalnya, janda Germaine Lindsay, pelaku bom bunuh diri di kota London itu diduga sebagai dalang dari aksi penyerangan mal Westgate, Nairobi, Kenya, pada 21 September 2013. [Baca selengkapnya: Siapa Samantha Lewthwaite, Wanita di Balik Terorime Kenya?]
Abdullah el-Faisal atau Sheikh Faisal, memiliki nama asli Trevor William Forrest. Dia lahir 10 September 1963. Diberitakan Mirror, 30 September 2013, el-Faisal diusir dari Inggris empat tahun lalu karena kampanye kebenciannya dan juga dianggap orang dekat suami Samantha.
El-Faisal telah berada di Inggris selama bertahun-tahun, mengkampanyekan agar orang-orang membunuh non-Muslim. Dia dipenjara pada 2003 atas tuduhan memerintahkan pembunuhan terhadap warga Yahudi, Hindu dan orang-orang barat. Kemudian pada tahun 2009, el-Faisal dideportasi ke negara asalnya, Jamaika. Tetapi pada tahun 2010-2011, dia diketahui berada di Afrika Selatan bersama Samantha.
Penyelidik percaya bahwa setelah el-Faisal berhasil meracuni pikiran Samantha, mereka telah melakukan pertemuan dalam beberapa tahun terakhir di Afrika Selatan untuk melancarkan sebuah serangan. Bahkan Minggu kemarin, Samantha dilaporkan terlihat di Afrika Selatan. Putri mantan tentara Inggris itu tertangkap sebuah kamera CCTV sedang berada di Pretoria. Ini adalah bukti kredibel pertama keberadaan tersangka teror itu.
Lembaga keamanan Israel telah melaporkan rekaman CCTV itu kepada polisi Afrika Selatan. Tetapi mereka gagal melacak dan menangkap Samantha. Sementara, dalam berkas Halaman Skotlandia menyebutkan, si janda putih itu diam-diam kini sudah menikah lagi dengan seorang mantan perwira Angkatan Laut Kenya.
"Seseorang dengan latar belakang seperti itu akan memiliki koneksi ke militer Kenya dan mungkin telah mampu mengekspos kelemahan. Ini menjadi penting bagi siapa saja yang ingin merencanakan serangan teror," ujar seorang aparat keamanan senior.
Ulama Radikal Ini Disebut Pencuci Otak 'Janda Putih'
Si 'janda putih' diduga menjadi gembong aksi teror di mal Westgate.
Abdullah el-Faisal
Ulama asal Jamaika, Abdullah el-Faisal, disebut-sebut sebagai orang yang mencuci otak Samantha Lewthwaite hingga menjadi seorang teroris. Samantha, wanita yang dijuluki 'janda putih' itu menjadi orang yang paling dicari seantero jagat raya. Pasalnya, janda Germaine Lindsay, pelaku bom bunuh diri di kota London itu diduga sebagai dalang dari aksi penyerangan mal Westgate, Nairobi, Kenya, pada 21 September 2013. [Baca selengkapnya: Siapa Samantha Lewthwaite, Wanita di Balik Terorime Kenya?]
Abdullah el-Faisal atau Sheikh Faisal, memiliki nama asli Trevor William Forrest. Dia lahir 10 September 1963. Diberitakan Mirror, 30 September 2013, el-Faisal diusir dari Inggris empat tahun lalu karena kampanye kebenciannya dan juga dianggap orang dekat suami Samantha.
El-Faisal telah berada di Inggris selama bertahun-tahun, mengkampanyekan agar orang-orang membunuh non-Muslim. Dia dipenjara pada 2003 atas tuduhan memerintahkan pembunuhan terhadap warga Yahudi, Hindu dan orang-orang barat. Kemudian pada tahun 2009, el-Faisal dideportasi ke negara asalnya, Jamaika. Tetapi pada tahun 2010-2011, dia diketahui berada di Afrika Selatan bersama Samantha.
Penyelidik percaya bahwa setelah el-Faisal berhasil meracuni pikiran Samantha, mereka telah melakukan pertemuan dalam beberapa tahun terakhir di Afrika Selatan untuk melancarkan sebuah serangan. Bahkan Minggu kemarin, Samantha dilaporkan terlihat di Afrika Selatan. Putri mantan tentara Inggris itu tertangkap sebuah kamera CCTV sedang berada di Pretoria. Ini adalah bukti kredibel pertama keberadaan tersangka teror itu.
Lembaga keamanan Israel telah melaporkan rekaman CCTV itu kepada polisi Afrika Selatan. Tetapi mereka gagal melacak dan menangkap Samantha. Sementara, dalam berkas Halaman Skotlandia menyebutkan, si janda putih itu diam-diam kini sudah menikah lagi dengan seorang mantan perwira Angkatan Laut Kenya.
"Seseorang dengan latar belakang seperti itu akan memiliki koneksi ke militer Kenya dan mungkin telah mampu mengekspos kelemahan. Ini menjadi penting bagi siapa saja yang ingin merencanakan serangan teror," ujar seorang aparat keamanan senior.
F-22- LETNAN SATU
-
Posts : 2414
Kepercayaan : Protestan
Location : Indonesia
Join date : 02.11.12
Reputation : 28
Similar topics
» Surat "Janda Putih" untuk Osama Bin Laden
» radikal atow fundamentalis?kalo gak bisa disebut teroris
» siapa sih yang disebut ulama
» Ulama Radikal Inggris Dukung Aksi Pemenggalan
» Polisi Ungkap Identitas Tersangka Pemenggalan
» radikal atow fundamentalis?kalo gak bisa disebut teroris
» siapa sih yang disebut ulama
» Ulama Radikal Inggris Dukung Aksi Pemenggalan
» Polisi Ungkap Identitas Tersangka Pemenggalan
Halaman 1 dari 1
Permissions in this forum:
Anda tidak dapat menjawab topik