FORUM LASKAR ISLAM
welcome
Saat ini anda mengakses forum Laskar Islam sebagai tamu dimana anda tidak mempunyai akses penuh turut berdiskusi yang hanya diperuntukkan bagi member LI. Silahkan REGISTER dan langsung LOG IN untuk dapat mengakses forum ini sepenuhnya sebagai member.

adakah nabi yang berjenis kelamin perempuan? Follow_me
@laskarislamcom

Terima Kasih
Salam Admin LI


Join the forum, it's quick and easy

FORUM LASKAR ISLAM
welcome
Saat ini anda mengakses forum Laskar Islam sebagai tamu dimana anda tidak mempunyai akses penuh turut berdiskusi yang hanya diperuntukkan bagi member LI. Silahkan REGISTER dan langsung LOG IN untuk dapat mengakses forum ini sepenuhnya sebagai member.

adakah nabi yang berjenis kelamin perempuan? Follow_me
@laskarislamcom

Terima Kasih
Salam Admin LI
FORUM LASKAR ISLAM
Would you like to react to this message? Create an account in a few clicks or log in to continue.

adakah nabi yang berjenis kelamin perempuan?

Topik sebelumnya Topik selanjutnya Go down

adakah nabi yang berjenis kelamin perempuan? Empty adakah nabi yang berjenis kelamin perempuan?

Post by paman tat Tue Jul 09, 2013 12:50 pm

Aktivis Jaringan Islam Liberal (JIL) menulis, bahwa konsep “nabi” dan “rasul”, tak hanya dimonopoli kaum laki-laki. Benarkah demikian?

Oleh: Qosim Nursheha Dzulhadi *)

Dalam situs JIL (www.islamlib.com, 25/10/2006), seorang aktivitsnya, Abd Moqsith Ghazhali menulis tentang “Nabi Perempuan”. Setelah panjang lebar menerangkan konsep “nabi” dan “rasul”, ia menyimpulkan, “Namun, setelah saya cek ke sejumlah kitab, ternyata status kenabian tak hanya dimonopoli kaum laki-laki. Ada juga nabi dari kalangan perempuan. Misalnya Ibnu Katsir dalam al-Bidayah wa al-Nihayah (Juz II, hlm. 59) mengutip satu pendapat yang menyatakan bahwa tak tertutup pintu bagi hadirnya nabi perempuan. Dikemukakan bahwa Maryam atau Bunda Maria adalah salah seorang nabi. Perempuan lain yang diangkat menjadi Nabi, menurut pendapat ini, adalah Sarah (ibu Nabi Ishaq, isteri Nabi Ibrahim), dan ibu Nabi Musa.

Ulama yang berpendapat demikian misalnya bersandar pada ayat Al-Qur’an, wa awhayna ila ummi musa an ardhi'ihi fa idza khifti 'alaihi, fa alqihi fi al-yamm (telah Kami wahyukan kepada ibu Musa; susukanlah dia, dan apabila kamu khawatir kepadanya maka lemparkanlah ia ke dalam sungai (Nil).

Bagi ulama tersebut, wahyu hanya terjadi pada diri seorang nabi. Oleh karena itu, perempuan yang mendapatkan wahyu adalah seorang Nabi. Saya menyertai ulama tersebut; bahwa wahyu bukan hanya turun kepada laki-laki, melainkan juga terhadap perempuan. Alquran telah menunjukkan bahwa Tuhan tak melakukan diskrminasi jenis kelamin dalam perkara pewahyuan sekaligus penabiaan.”

Dengan demikian, Moqsith mengambil pendapat yang menyatakan bahwa ada “nabi perempuan”. Kesimpulan Moqsith terlalu dini anti-klimaks. Hanya berdasarkan pendapat Ibnu Katsir di dalam al-Bidayah wa al-Nihayah-nya dan ayat yang menyatakan tentang wahyu dia langsung menyimpulkan bahwa benar-benar ada “nabi perempuan”. Benarkah demikian???

Moqsith sangat tidak komprehensif ketika membahas wakna “wahyu” dalam Islam, maka wajar jika konklusinya “nyeleneh”. Tulisannya yang singkat dan sangat sederhana itu pun terkesan “tendensius” dan dipaksaan. Sepertinya dia sedang “geram” pada sementara pendapat yang ada dalam masalah ini.

Konsep Etimologis “Wahyu” dalam Islam

Dosen fakultas Akidah & Filsafat, Universitas Al-Azhar, Cairo, Dr. Muhammad Sayyid Ahmad al-Musayyar di dalam bukunya al-Risâlah wa al-Rusul fî al-‘Aqîdah al-Islâmiyyah (2001: 10, 12, 14 & 18) menjelaskan tentang konsep wahyu dalam Islam. Secara etimologis, “wahyu” terbagi empat:

Pertama, bermakna “isyarat” (al-isyârah). Makna ini dijelaskan oleh Allah SWT., “Fakharaja ‘ala qawmihi mina’l-mihrabi fa awha ilayhim an sabbihuhu bukratan wa ‘asyiyyan” (Maka ia keluar dari mihrab menuju kaumnya, lalu ia memberi isyarat kepada mereka; hendaklah kamu bertasbih di waktu pagi dan petang) (Qs. Maryam [19]: 11). Makna “wahyu” di sini menunjuk kepada kisah nabi Zakariya.

Kedua, bermakna “ilham secara fitrah” (al-ilham al-fithriy). Makna “wahyu” ini dijelaskan oleh Allah SWT. dalam firman-Nya, “Wa awha rabbuka ila al-nahli anittahidziy mina’l-jibali buyutan wa mina’s-syajari wa mimma ya‘risyun. Tsumma kuliy min kulli al-tsamarat faslukiy subula rabbiki dzululan yakruju min buthuniha syarabun mukhtalifun alwanuhu fihi syifa’un linnasi inna fi dzalika la’ayatan liqawmin yatafakkarun” (Dan Tuhanmu mewahyukan kepada lebah: “Buatlah sarang-sarang di bukit-bukit, di pohon-pohon kayu, dan di tempat-tempat yang dibikin manusia”, kemudian makanlah dari tiap-tiap (macam) buah-buahan dan tempuhlah jalan Tuhanmu yang telah dimudahkan (bagimu). Dari perut lebah itu ke luar minuman (madu) yang bermacam-macam warnanya, di dalamnya terdapat obat yang menyembuhkan bagi manusia. Sesungguhnya pada yang demikian itu benar-benar terdapat tanda (kebesaran Tuhan) bagi orang-orang yang memikirkan.) (Qs. Al-Nahl [16]: 68-69). Jadi, arti “pewahyuan” (al-iha’) di sini adalah “al-ilham al-fithriy”, petunjuk (al-hidayah), arahan (al-tawjih) bagi lebah untuk menempuh sebab-sebab dalam mempertahankan eksistensinya, melakukan kerjanya lewat fitrahnya dan instingnya yang sangat menakjubkan.

Ketiga, “ilham Tuhan” (al-Ilham al-Ilahiy). Artinya, apa yang disematkan oleh Allah ta‘ala ke dalam hati hamba-hamba-Nya yang terpilih, yang berkaitan dengan jalan-jalan kebaikan, arah kebaikan, dan cara berbuat kebaikan. Hal ini dijelaskan oleh-Nya, “W awhayna ila ummi Musa an ardhi‘hi fa idza khifti ‘alayhi fa’alqihi fi’l-yammi wa la takhafiy wa la tahzaniy inna raaduhu ilayki wa ja‘iluhu mina’l-mursalin” (Dan kami ilhamkan kepada ibu Musa; "Susuilah dia, dan apabila kamu khawatir terhadapnya maka jatuhkanlah dia ke sungai (Nil). Dan janganlah kamu khawatir dan janganlah (pula) bersedih hati, karena sesungguhnya Kami akan mengembalikannya kepadamu, dan men- jadikannya (salah seorang) dari para rasul) (Qs. Al-Qashash [28]: 7).

Keempat, bisikan (al-waswasah). Artinya, apa yang dimasukkan oleh setan ke dalam jiwa dan menipu manusia dari kebenaran (al-haqq) dan kebaikan (al-khayr). Hal ini dijelaskan oleh Allah SWT., “Kadzalika ja‘alna likulli nabiyyin ‘aduwwan syayatina’l-insi wa’l-jinni yuhiy ba‘dhuhum ila ba‘dhin zukhrufa’l—qawli ghururan wa law sya’a rabbuka ma fa‘aluhu fadzarhum wa ma yaftarun. Wa litashgha ilayhi af’idatu’l-ladzina la yu’minuna bi’l-Akhirati wa liyardhawhu wa liyaqtarifu ma hum muqtarifun” (Dan demikianlah Kami jadikan bagi tiap-tiap nabi itu musuh, yaitu syaitan-syaitan (dari jenis) manusia dan (dan jenis) jin, sebahagian mereka membisikkan kepada sebahagian yang lain perkataan-perkataan yang indah-indah untuk menipu (manusia). Jikalau Tuhanmu menghendaki, niscaya mereka tidak mengerjakannya, maka tinggalkanlah mereka dan apa yang mereka ada-adakan) (Qs. Al-An‘am [6]: 112). Jadi, setan adalah makhluk pembangkang dan tiran (al-mutamarrid al-thagiyah): apakah jenisnya dari jin atau manusia. Kedua-duanya menghalang-halangi setiap seruan kebenaran: menanamkan “keraguan” (syubhat), mengobarkan fitnah dan menghalangi jalan kebenaran.

Berbicara tentang Qs. Maryam [19]: 11 (“fa awha ilayhim an sabbihuhu bukratan wa ‘asyiyyan”) , Ibnu Katsir menyatakan bahwa makna wahyu di sini adalah “perkara yang tersembunyi” (al-amr al-khafiyy): apakah itu lewat satu tulisan, seperti yang dikatakan oleh Mujahid dan al-Suddiy, atau artinya “isyarat”, sebagaimana yang dikatakan oleh Mujahid, Wahab ibn Munabbih dan Qatadah. (Ibnu Katsir, al-Bidayah wa al-Nihayah, cet. Cairo: Dar al-Taqwa, jilid I, juz I, cet. I, 1999, hlm. 59).

Kesimpulan yang “Keliru”

Apa yang disimpulkan oleh Moqisth adalah keliru. Anggapan ulama yang menganggap ibu Musa dan Sarah sebagai “nabi” harus dilihat lagi secara kritis. Karena tidak ada penjelasan rinci yang menyatakan bahwa keduanya dianggap sebagai “nabi”. Sampai hari ini, tidak ada pendapat atau buku yang menjelaskan bahwa ibu Musa dan Sarah (ibu nabi Ishaq dan istri nabi Ibrahim itu) menyampaikan risalah, atau memberi peringatan (al-indzar).

Ibu Katsir sendiri, ketika menjelaskan ayat, “Wa awhayna ila ummi Musa an ardhi‘ihi...dst” (Qs. Al-Qashash [28]: 7-9) menyatakan, “Wahyu ini adalah wahyu dalam arti “ilham” dan “irsyad” (petunjuk), seperti firman Allah yang berbunyi, “Wa awhya rabbuka ila al-nahl, dst.” (Qs. Al-Nahl [16]: 67-68). Ini, menurut beliau, bukan wahyu dalam arti “kenabian” (al-nubuwwah), sebagaimana yang diklaim oleh Ibnu Hazm dan para Mutakallimin lainnya. Yang benar adalah yang pertama (baca: al-ilham wa al-irsyad), seperti yang dijelaskan oleh Abu al-Hasan al-‘Asy‘ari dari kelompok Ahlu Sunnah wal Jama‘ah.

Menurut al-Suhayli: “Nama ibu Musa adalah Ayarikha, dikatakan pula: Ayadzikhat. Maksud ayat di atas adalah: ibu Musa diberi petunjuk (ursyidat) kepada apa yang kami sebutkan, kemudian dia diperintahkan agar tenang: tidak takut dan tidak sedih. Meskipun Musa pergi, Allah akan mengembalikannya kepadamu. Dan Allah akan menjadikannya seorang nabi yang diutus (nabiyyan mursalan): yang meninggikan kalimat-Nya di dunia dan akhirat...” (Lihat, Ibnu Katsir, Ibid., hlm. 288).

Dr. Al-Musayyar juga menjelaskan syarat-syarat seorang nabi atau rasul, yakni: (1) manusia, (2) laki-laki, (3) merdeka (bukan budak), (4) terhindar dari aib (cacat): maksum dari perbuatan dosa dan salah, dan (5) Allah mewahyukan satu syari‘at kepadanya. (Lihat, op. cit., hlm. 56, 58, 59, & 60).

Sebagian orang, menurut beliau, berusaha untuk “menyematkan’ kenabian (al-nubuwwah) itu kepada perempuan, seperti ibu Musa dan Maryam, berdasarkan firman Allah, “wa awhayna ila ummi Musa an ardhi‘ihi.” (Qs. Al-Qashash [28]: 7) dan, “Fa’arsalna ilayha ruhana fatamatstsala laha basyaran sawiyyan.” (Qs. Maryam [19]: 17). Dalil itu tertolak, karena “wahyu” kepada ibu Musa adalah “wahyu berupa ilham” (wahyu ilham), bukan “wahyu kenabian” (wahyu nubuwwah). Dan tidak lazim bahwa wahyu itu sebagai kenabian. (Ibid., hlm. 58).

Dengan demikian, pendapat yang diikuti oleh Moqsith adalah pendapat yang tidak lebih dari sekadar “berwacana” yang ‘miskin’ makna. Dr. Muhammad Husein al-Dzahabi di dalam bukunya al-Wahyu wa al-Qur’an al-Karim (1986: 18) menyatakan bahwa “wahyu” turun kepada para nabi. Dengan begitu, pendapat yang menyatakan bahwa ibu Musa, Sarah dan Maryam sebagai “nabi” adalah pendapat yang keliru dan tidak dapat dibenarkan. Sejak zaman nabi-nabi Israil pun tidak pernah ada riwayat yang menyatakan bahwa terdapat “nabi” perempuan, konon lagi Kanjeng Nabi SAW. telah diproklamirkan oleh Allah SWT. sebagai “pamungkas” para nabi. (Qs. Al-Ahzab [33]: 40).

Wallahu a‘lamu bi al-shawab.

(Kairo, 30 Oktober 2006).

*) Penulis adalah alumnus Universitas Al-Azhar, Kairo-Jurusan Tafsir dan ‘Ulumu’l-Qur’an dan peminat Qur’anic Studies & Christology.
paman tat
paman tat
SERSAN MAYOR
SERSAN MAYOR

Male
Posts : 369
Kepercayaan : Islam
Location : hongkong
Join date : 05.07.13
Reputation : 15

Kembali Ke Atas Go down

adakah nabi yang berjenis kelamin perempuan? Empty Re: adakah nabi yang berjenis kelamin perempuan?

Post by Mutiara Fri Aug 30, 2013 3:52 am

yang jelas tak ada tuhan kok lelaki, sebagai akibatnya sekarang mulai ada injil versi female yang menyebut yesus sebagai SHE

:D :D :D
Mutiara
Mutiara
KAPTEN
KAPTEN

Female
Posts : 3660
Kepercayaan : Islam
Location : DKI
Join date : 01.08.13
Reputation : 45

Kembali Ke Atas Go down

adakah nabi yang berjenis kelamin perempuan? Empty Re: adakah nabi yang berjenis kelamin perempuan?

Post by Mutiara Thu Sep 12, 2013 10:16 pm

nabi tak ada yang lelaki karena fitrohnya pemimpin adalah lelaki, dan menjadi nabi itu perjuangan yang berat, sagat keterlaluan kalau dibebankan kepada seorang wanita.
Mutiara
Mutiara
KAPTEN
KAPTEN

Female
Posts : 3660
Kepercayaan : Islam
Location : DKI
Join date : 01.08.13
Reputation : 45

Kembali Ke Atas Go down

adakah nabi yang berjenis kelamin perempuan? Empty Re: adakah nabi yang berjenis kelamin perempuan?

Post by Ibnu Sabil Thu Sep 12, 2013 11:07 pm

Yang harus dipahami terlebih dahulu apa arti dari Nabi tsb bukan.

Nabi adalah utusan Allah

Alasan menurut logika kita saat ini :
Untuk menyebarkan kebaikan, tauhid dan khotbah yang lain ke berbagai daerah di Bumi, Nabi itu harus berdakwah kemana-mana, jadi kalau nabinya perempuan, nanti kasihan kan anak-anaknya di rumah, tidak ada yang menjaga kalau ibunya harus pergi berdakwah dari pagi sampai malam,
kasihan anak-anaknya tidak ada yang merawat dan mengurusnya".

Perempuan juga akan mengalami haid, secara logika, mereka jika akan berdakwah ke seluruh muka bumi maka harus menunggu haidnya berhenti.


Dan alasan yang paling rasional ;
Karena sudah kodrat dan menjadi rahasia tuhan dan karena keterbatasan ilmu yang sampai pada kita sehingga yang kita tahu dari Nabi Adam as sampai Nabi Muhammad SAW adalah seorang laki-laki

Semoga bermanfaat
Ibnu Sabil
Ibnu Sabil
LETNAN SATU
LETNAN SATU

Male
Age : 83
Posts : 1795
Kepercayaan : Islam
Location : JAYA - RAYA
Join date : 28.07.13
Reputation : 36

Kembali Ke Atas Go down

adakah nabi yang berjenis kelamin perempuan? Empty Re: adakah nabi yang berjenis kelamin perempuan?

Post by Kedunghalang Sun Feb 16, 2014 12:13 am

adakah nabi yang berjenis kelamin perempuan? 021-008

Dan tiada Kami mengutus sebagai rasul sebelum engkau melainkan orang laki-laki, yang telah Kami turunkan wahyu kepada mereka, maka tanyakanlah kepada pemberi peringatan itu, jika kamu tidak mengetahui. (Al Anbiya 21:7/8)

Apakah rasul sama dengan nabi. Jawabannya ada di Al Qur'an:
adakah nabi yang berjenis kelamin perempuan? 043-007

Dan, berapa banyak nabi telah Kami utus kepada kaum terdahulu! (Az-Zukhruf 43:6/7)

Allah telah mengutus banyak nabi-nabi kepada kaumnya masing-masing pada zaman dahulu, artinya nabi-nabi yang diutus Allah kepada kaum-kaum terdahulu itu adalah para utusan Allah atau para rasul Allah. Jadi, rasul-rasul itu sama dengan nabi-nabi yang berjenis kelamin laki-laki.
avatar
Kedunghalang
LETNAN KOLONEL
LETNAN KOLONEL

Male
Posts : 9081
Kepercayaan : Islam
Location : Bogor
Join date : 12.03.12
Reputation : 0

Kembali Ke Atas Go down

adakah nabi yang berjenis kelamin perempuan? Empty Re: adakah nabi yang berjenis kelamin perempuan?

Post by njlajahweb Mon Sep 26, 2016 12:00 am

sekilas info...

Keluaran 15
15:20 Lalu Miryam, nabiah itu, saudara perempuan Harun, mengambil rebana di tangannya, dan tampillah semua perempuan mengikutinya memukul rebana serta menari-nari.

Hakim-hakim 4
4:4 Pada waktu itu Debora, seorang nabiah, isteri Lapidot, memerintah sebagai hakim atas orang Israel.

II Raja-raja 22
22:14 Maka pergilah imam Hilkia, Ahikam, Akhbor, Safan dan Asaya kepada nabiah Hulda, isteri seorang yang mengurus pakaian-pakaian, yaitu Salum bin Tikwa bin Harhas; nabiah itu tinggal di Yerusalem, di perkampungan baru. Mereka memberitakan semuanya kepadanya.

Lukas 2
2:36  Lagipula di situ ada Hana, seorang nabi perempuan, anak Fanuel dari suku Asyer. Ia sudah sangat lanjut umurnya. Sesudah kawin ia hidup tujuh tahun lamanya bersama suaminya,
njlajahweb
njlajahweb
BANNED
BANNED

Female
Posts : 39612
Kepercayaan : Protestan
Location : banyuwangi
Join date : 30.04.13
Reputation : 119

Kembali Ke Atas Go down

adakah nabi yang berjenis kelamin perempuan? Empty Re: adakah nabi yang berjenis kelamin perempuan?

Post by frontline defender Mon Sep 26, 2016 9:08 am

mengingat perempuan lebih diutamakan untuk berada di rumah kecuali untuk keutamaan yang lebih utama, dalam keadaan yang ideal, tidak ada nabi perempuan, walau begitu perempuan bisa menjadi pendukung nabi, & posisi pendukung nabi di mata Allah sama/sebanding pentingnya dengan posisi nabi : http://www.laskarislam.com/t10192-tafsir-alasan-larangan-mengawini-istri-nabi-berdasarkan-ayat2-sebelumnya-ayat2-lain-yang-sinkron
frontline defender
frontline defender
MAYOR
MAYOR

Posts : 6462
Kepercayaan : Islam
Join date : 17.11.11
Reputation : 137

Kembali Ke Atas Go down

adakah nabi yang berjenis kelamin perempuan? Empty Re: adakah nabi yang berjenis kelamin perempuan?

Post by SEGOROWEDI Mon Sep 26, 2016 2:30 pm

Keluaran 15
15:20 Lalu Miryam, nabiah itu, saudara perempuan Harun, mengambil rebana di tangannya, dan tampillah semua perempuan mengikutinya memukul rebana serta menari-nari.

Hakim-hakim 4
4:4 Pada waktu itu Debora, seorang nabiah, isteri Lapidot, memerintah sebagai hakim atas orang Israel.

II Raja-raja 22
22:14 Maka pergilah imam Hilkia, Ahikam, Akhbor, Safan dan Asaya kepada nabiah Hulda, isteri seorang yang mengurus pakaian-pakaian, yaitu Salum bin Tikwa bin Harhas; nabiah itu tinggal di Yerusalem, di perkampungan baru. Mereka memberitakan semuanya kepadanya.

Lukas 2
2:36 Lagipula di situ ada Hana, seorang nabi perempuan, anak Fanuel dari suku Asyer. Ia sudah sangat lanjut umurnya. Sesudah kawin ia hidup tujuh tahun lamanya bersama suaminya,


lupa dicontek muhammad
avatar
SEGOROWEDI
BRIGADIR JENDERAL
BRIGADIR JENDERAL

Posts : 43894
Kepercayaan : Protestan
Join date : 12.11.11
Reputation : 124

Kembali Ke Atas Go down

adakah nabi yang berjenis kelamin perempuan? Empty adakah nabi yang berjenis kelamin perempuan?

Post by han hanafiah Mon Oct 14, 2019 9:38 am

SEGOROWEDI wrote:Keluaran 15
15:20 Lalu Miryam, nabiah itu, saudara perempuan Harun, mengambil rebana di tangannya, dan tampillah semua perempuan mengikutinya memukul rebana serta menari-nari.

Hakim-hakim 4
4:4 Pada waktu itu Debora, seorang nabiah, isteri Lapidot, memerintah sebagai hakim atas orang Israel.

II Raja-raja 22
22:14 Maka pergilah imam Hilkia, Ahikam, Akhbor, Safan dan Asaya kepada nabiah Hulda, isteri seorang yang mengurus pakaian-pakaian, yaitu Salum bin Tikwa bin Harhas; nabiah itu tinggal di Yerusalem, di perkampungan baru. Mereka memberitakan semuanya kepadanya.

Lukas 2
2:36  Lagipula di situ ada Hana, seorang nabi perempuan, anak Fanuel dari suku Asyer. Ia sudah sangat lanjut umurnya. Sesudah kawin ia hidup tujuh tahun lamanya bersama suaminya,


lupa dicontek muhammad

Di dalam Alkitab memang TIDAK ADA NABI PERPEMPUAN karena yang ada adalah NABIAH (perempuan) dan
Alquran TIDAK MENGENAL ADANYA nabi perempuan atau NABIAH karena dalam komunitas Arab wanita berstatus sebagai KELAS DUA dalam masyarakat dan sepenuhnya berada di bawah OTORITAS LAKI-LAKI sehingga kesombongan laki-laki Arab sebagai WAKIL ALLAH dalam keluarga TIDAK DAPAT DIGANGGU GUGAT maka bila ada seorang Nabiah di Arab maka kaum laki-laki akan merasa direndahkan derajatnya karena HARUS mendengar apa yang dikatakan Nabiah itu dan hal ini menyentil laki-laki Arab sebagai yang berkuasa dan dominan dalam keluarga.
han hanafiah
han hanafiah
PRAJURIT
PRAJURIT

Male
Age : 79
Posts : 19
Kepercayaan : Protestan
Location : bandung
Join date : 07.04.19
Reputation : 0

Kembali Ke Atas Go down

adakah nabi yang berjenis kelamin perempuan? Empty Re: adakah nabi yang berjenis kelamin perempuan?

Post by njlajahweb Mon Oct 14, 2019 10:17 pm

tidak adanya istilah nabi perempuan dalam agama islam, belum tentu terkait kesombongan.
njlajahweb
njlajahweb
BANNED
BANNED

Female
Posts : 39612
Kepercayaan : Protestan
Location : banyuwangi
Join date : 30.04.13
Reputation : 119

Kembali Ke Atas Go down

adakah nabi yang berjenis kelamin perempuan? Empty Re: adakah nabi yang berjenis kelamin perempuan?

Post by Sponsored content


Sponsored content


Kembali Ke Atas Go down

Topik sebelumnya Topik selanjutnya Kembali Ke Atas

- Similar topics

Permissions in this forum:
Anda tidak dapat menjawab topik